Friday, August 3, 2012

KIAT MANAJEMEN: Pemimpin Yang Berprinsip


Nama perusahaan itu Mizan. Artinya adalah timbangan. Makna yang terkandung dalam kata Mizan tidak lain adalah keadilan, proporsionalitas dan fairness. Di dalamnya juga tersua kestabilan, kemantapan, dan ketenangan (thuma’ninah).

Dengan demikian – sebagai perusahaan yang awal mula menerbitkan buku – Mizan dalam pembahasan buku-buku harus setimbang dan dijadikan timbangan. Pun budaya Penerbit Mizan sebagai perusahaan harus menekankan pada keseimbangan. Itulah uraian bijak yang dikatakan Haidar Bagir selaku pendiri Mizan Group menyoal makna nama perusahaannya.


Awal mula Mizan adalah perusahaan rumahan yang menerbitkan buku-buku bernuansa Islam. Dimulai ketika Haidar Bagir menjadi mahasiswa di ITB Bandung. Sebagai perusahaan penerbit buku rumahan, Mizan diuntungkan oleh keadaan jaman.

Alkisah terjadi revolusi di Iran dengan kemenangan Ayatollah Khomeini dalam menyingkirkan penguasa feodal Shah Iran. Revolusi di Iran ini kemudian disebut sebagai era kebangkitan Islam. Kebudayaan dan peradaban Islam yang begitu maju pada abad pertengahan hendak ditumbuhkan kembali. Revolusi Iran menjadi landasannya.

Karena menyoal peradaban, buku kemudian menjadi alat paling sahih untuk mengawalnya. Buku sebagai sumber pengetahuan dan bisa diduplikasi secara massal alhasil menjadi produk yang menarik secara intelektual sekaligus seksi dari sudut ekonomi. Dalam kondisi demikian penerbit Mizan menemukan moment-nya.

Sang pendiri, Haidar Bagir tidak lain intelektual muda dengan penguasaan tentang peradaban Islam yang bisa disebut khatam. Ditambah dengan kemampuan berbisnis yang diwarisi dari para leluhurnya. Dua hal ini; intelektualitas dan bisnis kemudian bersinergi dalam diri Haidar Bagir. Hasilnya Mizan bertumbuh pesat.

Sekarang jaringan bisnis Mizan sudah merambah pada berbagai bidang. Salah satu bidang garapnya adalah film. Melalui bendera Mizan Production, Mizan mampu menghasilkan film yang benar-benar menjadi cermin dari nilai-nilai keutamaan yang dijadikan landasan ketika Haidar Bagir mendirikan perusahaan ini.

Laskar Pelangi, Sang Pemimpi, Garuda di Dadaku, Ambilkan Bulan, 3 Hati 2 Dunia 1 Cinta adalah contoh dari film produksi Mizan Production yang benar-benar mencerdaskan bagi para penontonnya. Film-film produksi Mizan Production - meminjam makna kata Mizan- menjadi setimbang dan dijadikan timbangan para penontonnya. Lebih dari itu, mayoritas film produksi Mizan Production memiliki nilai ekonomi tinggi karena membludaknya jumlah penonton.

Intelektual Muslim

Mengapa Haidar Bagir yang dikenal sebagai intelektual muslim garda depan sukses mengawal Mizan menjadi perusahaan yang terus bertumbuh tanpa harus meninggalkan nilai-nilai luhur yang dianutnya? Kiat apa yang dilakukan Haidar Bagir dalam mensinergikan intelektualitas, idealisme dan bisnis? Model kepemimpinan macam apa yang diadopsi dan kemudian dipraktikkan oleh Haidar Bagir sehingga para karyawan, mitra bisnis dan pelanggannya tetap loyal pada Mizan Group?

Ada tiga prinsip kepemimpinan yang dilakukan oleh Haidar Bagir yang kemudian menjadi budaya kerja Mizan Group. Prinsip pertama bernama adil. Oleh Haidar Bagir adil sama maknanya dengan proporsional dan fair.

Dalam konteks ini maka adil ditujukan kepada stakeholders yakni: pemilik, karyawan, konsumen, mitra usaha, dan lingkungan. Karyawan bekerja sebaik-baiknya demi memelihara kepentingan pemilik, konsumen, dan lingkungan. Sedang pemilik memperhatikan kepentingan karyawan dengan sebaik-baiknya pula. Adil terjadi karena keterlibatan dua pihak, pemilik dan karyawannya.

Prinsip kedua yakni jujur. Oleh Haidar Bagir jujur diartikan sebagai keterbukaan antarkaryawan, pimpinan dan pemilik. Mencakup juga keterbukaan terhadap mitra kerja dan konsumen.

Tidak boleh ditinggalkan jujur juga dalam aspek pengelolaan keuangan. Di dalam prinsip jujur meliputi dua hal yang mengedepan: (1) keterbukaan antar-stakeholders, (2) antikorupsi. Wacana antikorupsi selalu ditekankan oleh Haidar Bagir karena korupsi akan merusak seluruh bangunan Mizan Group yang dengan kerja keras selama bertahun-tahun dibangun dari tetesan keringat seluruh karyawan.

Prinsip ketiga ialah thuma’ninah (ketenangan). Thuma’ninah artinya berpikir dan bertindak dengan serius, tenang, rapi dan sistematis. Dengan kata lain serius tapi santai, santai tapi serius, one at a time. Thuma’ninah juga memiliki makna bekerja keras, tapi juga cerdas dan tidak tegang. Dengan demikian bukan saja karyawan bisa bekerja dengan nyaman tetapi suasana menjadi kondusif bagi lahirnya kreativitas.

Prinsip thuma’ninah ini meliputi enam hal: (1) Tenang dalam menyelesaikan beban pekerjaan, (2) Mantap dalam mengendalikan emosi, (3) Sopan dan rapi dalam segala kesibukan, (4) Ramah ditengah stres, (5) Sistematis dan efisien dalam tumpukan pekerjaan, (6) Kreatif.

Ketiga prinsip kepemimpinan yang dijalankan oleh Haidar Bagir kemudian dilengkapi dengan core beliefs yang dijadikan pegangan dirinya maupun seluruh karyawan Mizan Group. Inilah core beliefs tersebut, “Bahwa manusia ada/diciptakan di muka bumi ini untuk mempunyai peran dan kontribusi kepada sesama”.

Dengan kata lain, untuk menebarkan rahmat (kasih-sayang) kepada sesama. Dan bahwa kepenuhan makna, yang melahirkan kebahagiaan, dalam hidup kita hanya bisa kita raih dengan sebanyak-banyaknya beramal-saleh (berbuat baik) kepada sesama manusia. Termasuk di dalamnya kepada keluarga, masyarakat, bahkan seluruh alam semesta. Di dalam perusahaan, core beliefs kami ini harus diwujudkan dalam bentuk upaya sebaik-baiknya dalam melayani kepentingan segenap stakeholders.”

Warren Bennis salah satu guru kepemimpinan berpengaruh di jagad ini menulis,”Tidak ada pemimpin yang ditakdirkan menjadi pemimpin. Manusia ditakdirkan untuk menjalani hidup mereka, mengekspresikan diri mereka sepenuhnya. Jika ekspresi tersebut bagus maka mereka akan menjadi pemimpin.”

Perkataan Bennis ini tepat untuk menggambarkan kepemimpinan Haidar Bagir. Ia menjalani hidup sepenuh-penuhnya dan kemudian mengekspresikan seluruh potensi yang dimiliki. Karena dibalut oleh dunia intelektual yang dalam, alhasil kepemimpinan Haidar Bagir memiliki cita rasa yang mencerdaskan, rasional, sistematik dan menghargai keberagaman.

Penerbit Mizan beserta anak usahanya kini menghasilkan produk-produk yang satu cita rasa dengan pemimpinnya: cerdas, segar dan plural. Mizan Group ingin menampilkan dirinya menjadi Indonesia mini yang menyenangkan bagi setiap orang yang tinggal di dalamnya.

Saat ini Haidar Bagir sudah tidak terlibat dalam operasional sehari-hari di Mizan Group. Tugasnya tak lain menjaga budaya kerja dan core beliefs Mizan Group yang sudah terbukti membawa berkah bagi keberlangsungan hidup perusahaan. Alhasil mari kita lihat Mizan Group ke depan yang sudah ditangani para profesional hasil didikan Haidar Bagir.

(Trainer bisnis Mitra pengelola LA Learning/beralamat di lilik@highleap.net.)

Sumber: Bisnis.com

1 comment:

  1. Ayo ajak kawan anda sebanyak-banyak nya gabung di sini.Raih Jackpot yang sangat besar dan bonus menarik lain di DNA POKER Indonesia :

    ♠ Bonus New Member 20% max bonus Rp 300.000,-
    ♣ Bonus setiap Deposit max bonus Rp 100.000,-
    ♥ Bonus Cashback rollingan 0,3%
    ♦ Bonus Refferal 15% ( Seumur Hidup )

    ♠ Minimal Deposit Rp 10.000,-
    ♥ Minimal Withdrawal Rp 30.000,-

    Untuk info lebih lanjut dapat Hubungi Livechat kami Atau :
    WA : +8558692773
    BBM : E33FF559
    Wechat : DNAPOKER

    Link Altenatif kami :
    dnawin. co
    dnawin. net
    dnapoker. com

    ReplyDelete