Wednesday, June 27, 2012

Fakta AS Tak Layak Jadi Negara Adikuasa (II)


VIVAnews - Posisi Amerika Serikat (AS) sebagai negara terbesar sekaligus Adikuasa di dunia mulai dipertanyakan. Krisis keuangan dan dampak ikutannya yang belum reda membuat posisi Negara Paman Sam itu tampaknya mulai goyah di kancah internasional.

Dalam sebuah tayangan wawancara The Newsroom, penulis naskah ternama AS, Aaron Sorkin, sempat menyinggung bagaimana AS sebetulnya sudah tak layak menyandang gelar negara terhebat di dunia.

Dikutip dari laman businessinsider, setidaknya terdapat 25 fakta terbaru yang menggambarkan posisi AS dalam percaturan internasional. (Untuk melihat 15 fakta lainnya, klik link ini).

16. AS tercatat memiliki persentase pengangguran terburuk di dunia. Negara ini berada di posisi ke-102 dari 200 negara yang terdaftar dalam data CIA World Factbook.

17. CIA Fact Worldbook juga mencatat investasi infrastruktur AS masuk urutan terbawah dunia dengan berada di posisi ke-142 dari 150 negara.

18. Dalam masalah keuangan, defisit anggaran AS terhadap produk domestik bruto (PDB) berada di posisi ke-192 dunia.

19. Di sektor industri, AS hanya mencatat rata-rata pertumbuhan sektor industri pada posisi ke-79 dunia.

20. AS juga terkenal sebagai negara pengimpor minyak dunia. Untuk urusan ekspor, AS hanya berada di posisi ke-11 dunia.

21. Cadangan minyak AS ternyata hanya berada di posisi ke-13 terbesar di dunia.

22. Dalam soal perdagangan produk jasa di dunia, CIA World Factbookmenemukan AS berada di posisi buncit atau 192 dunia.

23. Cadangan mata yang asing dan emas AS berada di posisi 19 dunia.

24. Di bidang olahraga, Federasi Sepakbola Dunia (FIFA) menempatkan sepakbola AS pada posisi 28 dunia.

25. ILO menemukan, AS bukan termasuk negara yang aktif memberdayakan perempuan. Tercatat, persentase wanita yang memegang tampuk kekuasaan hanya berada di posisi 79 dari 147 negara di dunia. (art)


sumber : vivanews.com

No comments:

Post a Comment